Spesial HUT ke-80 RI, PDAM Sleman Kasih Diskon Sambungan Baru 50 Persen, Mau?
Rabu, 13 Agustus 2025 00:00 WIB

Plt.+Direktur+PDAM+Sleman

SLEMAN (wartakonstruksi.com) – Kabar gembira datang dari PDAM Sleman. Menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, PDAM Sleman memberikan diskon sambungan baru hingga 50 persen. Sehingga selama promo, biaya pemasangan baru cukup hanya dengan Rp 750 ribu saja.

Plt Direktur PDAM Sleman, Edy Nugroho SE MM mengungkapkan, program diskon disiapkan untuk menyemarakkan HUT ke-80 RI. Dengan program ini, masyarakat bisa melakukan pemasangan sambungan baru dengan harga yang terjangkau.

Baca juga

“Ini program special kami untuk menyemarakkan kemerdekaan Indonesia. Dengan program diskon ini, pemasangan baru tidak lagi sebesar Rp1,5 juta, tapi hanya Rp750 ribu saja,” kata Edy di ruang kerjanya, kemarin..

Edy menjelaskan, program diskon besar ini terbuka untuk seluruh warga yang ingin menikmati air bersih PDAM Tirta Sembada, selama lokasi pemasangan berada di wilayah Kabupaten Sleman dan terkoneksi dengan jaringan PDAM Sleman.

{$lg[1]}
Tematik PDAM Sleman

Selain program diskon 50 persen, PDAM Sleman juga memberikan kelonggaran bagi pelanggan lama yang mengalami tunggakan dan kesulitan membayar. Mereka bisa memaanfaatkan program cicilan.

Program lainnya, lanjut Edy, adalah program khusus Buka Kembali Pasang Baru (BKPB) dengan harga ringan bagi pelanggan yang jaringannya sempat diputus. Melalui program ini diharapkan masyarakat bisa kembali menikmati layanan air bersih.

“Syaratnya tentu dengan membayar denda administrasi dan tagihan air sebelumnya,” terangnya.

Untuk bisa memanfaatkan promo ini, masyarakat cukup memenuhi persyaratan ringan berikut:

  1. Fotokopi KTP Sleman atau surat domisili jika KTP luar Sleman (disertai cap RT/RW)
  2. Khusus untuk pelanggan kategori Rumah Tangga, Sosial Umum, dan Sosial Khusus
  3. Fotokopi KTP (1 lembar) & meterai Rp10.000 (2 lembar)
  4. Lokasi pemasangan maksimal 6 meter dari pipa terdekat
  5. Pelanggan BKPB wajib menyelesaikan seluruh tagihan dan denda administrasi

Program diskon hanya berlangsung sampaai akhir Agustus atau tanggaal 31 Agustus 2025. Pendaftaran dapat dilakukan melalui website PDAM Sleman www.pdamsleman.co.id, melalui Call Center: (0274) 868667, WhatsApp: 0858 7809 0003, Kantor Pelayanan PDAM Sleman di kecamatan terdekat atau melalui Instagram: @pdamtirta.sembada

Penulis : WK 002
Editor : Dodi, S.H., M.H
COMMENTS
Belum ada komentar dari pembaca

Opini

Popular News